Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Gelaran Pisah Kenang DPRD Dan ISAD Bangkalan Diisi Santunan Anak Yatim

| Juli 04, 2024 WIB |


Bangkalan, Treenews.id- Dipenghujung periode sebagai anggota legislatif, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah dan Ikatan Istri Anggota Dewan (ISAD) Kabupaten Bangkalan menggelar pisah kenang dan santunan anak yatim, Rabu (03/06/24).

Dengan nuansa pakaian serba putih yang dikenakan oleh istri wakil rakyat tersebut juga berlangsung hikmah. Selain itu juga di isi dengan ceramah agama dan berlangsung dihalaman kantor DPRD Bangkalan.

Ketua ISAD Kabupaten Bangkalan, Wasilah mengatakan. Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan dalam setiap tahunnya. Namun, berbeda dengan tahun lalu. Sebab, kegiatan sosialnya tidak dilaksanakan di kantor.

Selain itu, Ikatan Istri Anggota Dewan memiliki anggaran khusus sosial, sehingga setiap hari besar keagamaan mengadakan santunan anak yatim.

"Karena saat ini kami mendapat dukungan dari ketua sehingga terlaksana kegiatan ini di kantor dan juga mengundang beberapa masyarakat," Ujar Wasilah.

Dikatakan dia, bahwa sisa anggaran sosial yang cukup banyak sehingga dilakukan kegiatan yang berdampak langsung ke masyarakat yang membutuhkan dengan konsep yang berbeda setiap tahunnya.

"Meskipun sudah purna komunikasi dan silaturahmi tetap terjalin, jadi kita memiliki grup khusus Whatsapp mulai tahun 2009 dan fungsinya jika terdapat kegiatan kami tetap guyub," Tukasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua DPRD Bangkalan, Khotib Marzuki menyatakan, pihaknya meminta maaf dan tidak dapat dipungkiri dalam menjabat selama 5 tahun sebagai wakil rakyat masih terdapat banyak kekurangan. Namun dirinya meyakini bahwa masyarakat Bangkalan memiliki penilaian yang berbeda.

"Yang jelas setiap periode pasti ada kekurangan, namun yang terpenting adalah kita berusaha untuk lebih baik lagi dalam fase kedepannya," Pungkasnya.

_(Ga/Sat/Luv)_

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update