Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Gagal di Liga 3, Perseba Bangkalan Fokus Pelatihan dan Pembinaan Pemain Muda

| Januari 08, 2024 WIB |


Bangkalan, Treenews.id - Pasca kegagalan Perseba Bangkalan di Liga 3, tim kebanggan warga Kota Dzikir dan Sholawat tersebut akan melakukan evaluasi total dan pembenahan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Moh. Hasan Faisol Deputi Sepak Bola Askab PSSI Kabupaten Bangkalan, pihaknya akan lebih memfomuskan kepada pelatihan dan pembinaan pemain usia dini.

"Kita ingin mencetak kader-kader sepak bola di Bangkalan ini lebih baik, terutama di usia dini karena mereka berpotensi sehingga harus lebih diprioritaskan untuk perkembangan dalam skill dan kemampuan," Ujarnya, Senin (08/01/24).

Dalam club Perseba Bangkalan pihaknya akan lebih memprioritaskan pemain pemain lokal, namun untuk pemain diluar daerah akan diisi sebanyak 40 persen.

"Nantinya akan kami panggil club-club lokal, karena tidak hanya pemain yang kami bina namun clubnya juga harus dibina karena diharapkan mampu menjadi club yang profesional dan bisa mencari bibit pemain di tiap daerah," Pungkasnya.

_(Ga/Sat/Luv)_
TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update